Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Usai Ikuti MABITA PK IMM Utsmaniyah UMPR, Begini Harapan Lisnawati

Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Utsmaniyah Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMPR) bersama dengan Ma'had Asy-Syafi'i menyelenggarakan kegiatan Malam Bina Iman dan Taqwa (MABITA) pada Sabtu-Ahad, (01-02/04/2023) yang berlangsung di Masjid Ar-Rahman Ma'had Asy-Syafi'i, Jalan RTA Milono, Desa Langkai, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.

Adapun tema dari kegiatan MABITA ini yaitu "Membentuk Generasi Muda Qur'ani". Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kader yang religiusitas dan memiliki pemahaman tentang keagamaan sesuai dengan Trilogi dan Tri Kompetensi dasar-dasar Ikatan.

Lisnawati, sebagai kader PK IMM Pendidikan Kader Ulama Muhammadiyah (PUKM) UMPR menyampaikan tujuannya mengikuti kegiatan ini, "Tujuan saya mengikuti kegiatan MABITA yaitu selain untuk menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman baru, juga untuk menambah rasa cinta kita kepada Al-Qur'an," ungkapnya.

Dia pun menyampaikan kesannya selama mengikuti kegiatan MABITA ini, "Kesan yang mendalam selama mengikuti kegiatan ini yaitu ketika sahur, buka bersama dan tadarus. Disitu, saya bisa merasakan kebersamaan dan ketika tadarus bersama saya bisa mendapatkan banyak ilmu yang sebelumnya belum pernah saya dapatkan," ujarnya.

Lebih lanjut, Lisna menyampaikan harapan untuk kedepannya, "Harapan saya, semoga kegiatan ini tetap bisa terus berjalan dan berkelanjutan. Dan jangan hanya ketika di dalam forum ini saja kita bisa dekat dengan Al-Qur'an, namun untuk seterusnya. Bisa kita targetkan minimal satu hari satu lembar membaca Al-Qur'an," ungkapnya.

Dia pun menambahkan, "Semoga kita selalu istiqomah dalam membaca, mempelajari serta mengamalkan Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga, semakin dekatnya kita dengan Al-Qur'an, akan membuat keimanan kita semakin meningkat dan bertambah," tuturnya.

Kegiatan MABITA ini diikuti oleh 40 peserta yang terdiri dari kader PK IMM Utsmaniyah Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMPR) dan PK IMM Pendidikan Kader Ulama Muhammadiyah (PKUM) Universitas Muhammadiyah Palangka Raya (UMPR), dan beberapa peserta lainnya berasal dari Ma'had Asy-Syafi'i.


Reporter: Septi Sartika (Tim Redaktur Pelaksana IMM.Pos)
Naufal Afif
Naufal Afif Editor Kuliah Al-Islam, Mahasiswa Universitas Ibn Khaldun Bogor, Ketua Umum IMM UIKA 2018-2020

Posting Komentar untuk "Usai Ikuti MABITA PK IMM Utsmaniyah UMPR, Begini Harapan Lisnawati"

4-comments