Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Menyongsong Ramadhan : IMM Ahmad Dahlan Gandeng TPQ Muharram dan Masjid Muharram Candisari

Semarang, 29 Januari 2024
Dalam menyongsong bulan Ramadhan Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Ahmad Dahlan Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer (FTIK) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) berkerjasama dengan TPQ Muharram dan Masjid Muharram Candisari dalam Melaksanakan Dakwah IMM.

PK IMM Ahmad Dahlan melakukan audiensi bersama Takmir Masjid Muharram untuk berkerja sama dalam kegiatan bulan ramadhan. Dalam pertemuan ini di sambut hangat okeh takmir masjid dengan dukungan penuh terhadap kegiatan kegiatan IMM selama bulan Ramadhan.
"Kami sangat senang dan terbuka, silahkan mengadakan kegiatan di sini, asalkan kegiatan itu positif dan meramaikan masjid. Nanti dari kami akan membantu penuh terkait kebutuhan kebutuhan kegiatan dengan adanya proposal yang rinci" ucap takmir masjid Muharram yang akrab di sapa Pak Yeyen.

Dalam kegiatan ini PK IMM Ahmad Dahlan melakukan ikhtiar dakwah IMM, selama bulan ramadhan memang di jadikan momentum untuk memberdayakan TPQ dan masjid sekitar, dan juga melakukan pemberdayaan Kader IMM atau mahasiswa umum untuk terjun langsung mengabdikan ke masyarakat, sehingga ilmu yang di dapat kader IMM bermanfaat bagi masyarakat.
"Dalam kegiatan ini sepenuhnya kader IMM terlibat melalui menjadi pengajar ngaji, pembicara kultum, imam Masjid dan muadzin. Bukan hanya sekedar itu, Kader IMM sekarang harus bisa memperlebar dakwah bukan di kalangan mahasiswa, akan tetapi di semua lingkungan masyarakat" ucap Taufikur Rohman Ketua Umum PK IMM Ahmad Dahlan.

Dalam kesempatan itu juga di hadiri oleh Takmir Masjid Muharram, Ketua Umum, Ketua Bidang Tabligh Kajian Keislaman, Anggota Bidang Tabligh Kajian Keislaman PK IMM Ahmad Dahlan.
Naufal Afif
Naufal Afif Editor Kuliah Al-Islam, Mahasiswa Universitas Ibn Khaldun Bogor, Ketua Umum IMM UIKA 2018-2020

Posting Komentar untuk "Menyongsong Ramadhan : IMM Ahmad Dahlan Gandeng TPQ Muharram dan Masjid Muharram Candisari"

4-comments